Jantung - Si Pompa Super

Leonardo da Vinci, si ilmuwan jenius nampaknya memiliki kata-kata bijak hampir dalam setiap topik, namun dalam hal menyangkut organ jantung ia hampir tidak dapat berkata apa-apa: "Bagaimana  engkau dapat menggambarkan jantung tanpa mengisi penuh sebuah buku? Namun semakin terperinci engkau menulis tentangnya, semakin engkau membingungkan orang yang mendengarnya."

Benar. Jadi, untuk lebih jelasnya lupakan segala sesuatu yang pernah anda dengar tentang jantung dan ketahuilah ini saja untuk menyederhanakannya: jantung adalah pompa. seperti pompa lainnya, jantung memiliki saluran, selang-selang yang menyalurkan bahan yang dipompa masuk dan keluar. Dan seperti pompa pada umumnya, ia mendapatkan energi dari listrik.


Sebenarnya tidak banyak lagi yang perlu anda pahami, kecuali apa saja yang dapat menyebabkan gangguan pada jantung. Untungnya tidak banyak. Saluran dapat tersumbat, saluran dapat retak, bocor atau berbelembung. Kawat listrik dapat terbuka dan terjadi hubungan singkat atau konsleting, atau lebih seringnya berhenti berfungsi begitu saja, biasanya akibat usia tua dan jika telah bertahun-tahun melewati masa garansi.

Jantung adalah mesin yang mengagumkan. Inilah jantung manusia. Sangat hebat dalam bentuk dan fungsinya. Dan juga sangat kompleks, sangat sulit dipahami, sehingga tiap kali anda membuka televisi atau membaca surat kabar atau majalah, terdapat laporan baru tentang tentang apa yang boleh anda makan dan apa yang tidak boleh, apa yang harus anda lakukan dan apa yang tidak boleh dilakukan untuk menjaga jantung tetap memompa. Kami akan mendiskusikan sedikit masalah itu, bersama beberapa saran penting. Sementara itu, inilah ringkasannya:

Pelajaran nomor satu: jantung terbuat dari otot. Latihlah ia, dan ia akan menjadi semakin kuat.
Pelajaran nomor dua: jantung memiliki banyak selang dan saluran. Pertahankan saluran itu tetap bersih, dan ia akan mengalir dengan lancar dalam waktu yang lama.
Pelajaran nomor tiga: abaikan dua pelajaran pertama, dan bersiaplah akan kemungkinan gagal jantung.

Seluruh kiasan mesin hanya dapat digunakan sejauh ini, tetapi tambahkan satu hal: Pemeriksaan berkala membantu menjaga segalanya tetap lancar. Ini berlaku untuk mobil anda dan sistem air ledeng di rumah anda. Ini juga berlaku untuk jantung.

Selanjutnya, kami akan menunjukkan kepada anda bagaimana membaca jantung, sekaligus bagimana mempertahankan kesehatan jantung. Tetapi pada awalnya, marilah melihat lebih dekat kepada jantung itu sendiri: dimana letaknya, bagaimana ia bekerja, dan apa yang dapat mengganggunya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar